Rabu, 25 Februari 2009

Pelatihan Penulisan Artikel Ilmiah Internasional



Dear rekan sejawat,

Ada info nih, yang aku dapat dari situs DP2M DIKTI, maklum bila aliran informasi dari institusi byar pet, yah mungkin memang harus kreatif sendiri nyari ke pusat ehehe. Bagi rekan-rekan yang belum pernah mengikuti pelatihan penulisan artikel ilmiah bereputasi internasional yang berbahasa inggris, monggo bila berminat untuk segera menyiapkan naskah untuk diusulkan mengikuti pelatihan ini.

Syaratnya :

  1. Calon peserta telah menyiapkan naskah hasil penelitian atau pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk artikel ilmiah baik sendiri maupun kelompok untuk diterbitkan dalam jurnal ilmiah internasional.
  2. Naskah tersebut disiapkan sesuai dengan petunjuk penulisan artikel pada jurnal yang dituju.
  3. Prioritas akan diberikan kepada naskah yang berasal dari kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang didanai oleh Hibah Dikti, atau bagian tesis dan disertasi yang dibiayai BPPS.
  4. Melampirkan petunjuk penulisan artikel pada jurnal yang dituju.
  5. Peserta adalah dosen tetap PTN/PTS di bawah lingkup Diknas yang belum pernah mengikuti kegiatan sejenis dari Ditjen Dikti dan bukan profesor;
  6. Calon peserta yang lolos seleksi (memenuhi syarat) akan diundang dalam pelatihan yang direncanakan dilaksanakan pada bulan Juni s.d Oktober 2009
  7. Seluruh biaya pelatihan ditanggung oleh DP2M Ditjen Dikti.

Naskah artikel ilmah yang diusulkan untuk dipertimbangkan keikutsertaan dalam program ini diharapkan sudah diterima selambat-lambatnya tgl 16 Maret 2009, dengan dialamatkan kepada :


Direktur Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Departemen Pendidikan Nasional

Gedung D Ditjen DIKTI Lt 4

Jl. Pintu Satu, Senayan, Jakarta 10270

Telp (021) 57946100;Faks (021)5731846


Masih ada waktu untuk menyiapkan naskahnya bila berminat, untuk informasi lebih lengkap ataupun ingin mengetahui informasi program-program Dikti lainnya silahkan mengakses situs DP2M di www.dp2m-dikti.net.

Bila belum ada naskah berbahasa inggris yang siap, ada juga Pelatihan Penulisan Ilmiah Nasional, deadlinenya juga sama. informasi lebih lanjut ada di websitenya DP2M, monggo di browse saja.

Semoga informasinya bermanfaat, mari terus berkarya wujud sumbangsih kita pada bangsa..

Walah lebay..lebay ahaha, loh kan katanya “layanan prima”, hasil didikan prajabnya muanntep kan ehehe..!!

Previous Post
Next Post

0 Comments: